BNI dan BPJS Kesehatan Perluas Kerja Sama Tingkatkan Layanan Kesehatan Nasional

Avatar photo

- Pewarta

Kamis, 17 Oktober 2024 - 09:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BNI dan BPJS Kesehatan Perluas Kerja Sama Tingkatkan Layanan Kesehatan Nasional

BNI dan BPJS Kesehatan Perluas Kerja Sama Tingkatkan Layanan Kesehatan Nasional

Bisnisnews-PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan memperluas kerja sama untuk meningkatkan kualitas layanan bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Langkah ini diharapkan dapat memfasilitasi pelayanan yang lebih baik di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL) di seluruh Indonesia.

Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman dan perjanjian kerja sama yang berlangsung di Jakarta pada Rabu, (16/10/2024). Salah satu fokus utama dari kemitraan ini adalah penerapan pembiayaan Supply Infrastructure Financing (SIF), yang dirancang untuk memudahkan FKTP dan FKRTL dalam memperbaiki infrastruktur dan kualitas layanan kesehatan.

Direktur Enterprise and Commercial Banking BNI I Made Sukajaya mengungkapkan, BNI mendukung peningkatan layanan kesehatan nasional untuk kesehatan masyarakat Indonesia melalui MoU Penyedia Pemanfaatan Produk dan Layanan Perbankan serta PKS Jaminan Kesehatan Nasional melalui kerja sama antarmitra Fasilitas Kesehatan (faskes) dengan BPJS Kesehatan.

“BNI berperan aktif dalam mendukung pertumbuhan bisnis di berbagai sektor, termasuk sektor kesehatan. Kerja sama dengan BPJS Kesehatan ini merupakan langkah nyata kami untuk berkontribusi dalam peningkatan layanan kesehatan bagi masyarakat Indonesia,” ujar Made.

Dia menambahkan, kerja sama ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas dan kualitas mitra faskes BPJS Kesehatan, sehingga masyarakat dapat merasakan manfaat fasilitas kesehatan yang lebih baik dan nyaman.

“Semoga dengan kemitraan ini, BNI terus berinovasi dalam menyediakan layanan perbankan yang mendukung operasional BPJS Kesehatan. Kami juga berharap dapat berkontribusi lebih luas dalam upaya peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Indonesia,” tutup Made.

Dengan kolaborasi ini, BNI dan BPJS Kesehatan optimis dapat menghadirkan layanan kesehatan yang lebih baik dan merata di seluruh penjuru negeri, memberikan dampak positif bagi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

Berita Terkait

BRI dan Pos Indonesia Perkuat Sinergi, Luncurkan Fitur “Kirim Barang” melalui PosAja! di BRImo
ESDM Temukan Banyak Pelanggaran di Sektor Pertambangan, Bahlil Usul Bentuk Ditjen Bakkum
BRI Raih 2 Penghargaan Bergengsi pada Detikcom Awards 2024, Dirut BRI Sunarso Dinobatkan Sebagai CEO of The Year
Human Capital BRI Raih Indonesia Distinguished Human Capital Leader Awards 2024, Berhasil Jalankan Program Transformasi
Dirut BRI Sunarso Dinobatkan Sebagai Best CEO, BRI Raih 3 Penghargaan dalam TOP BUMN Awards 2024
BRI Angkat Potensi Klaster Buah Kelengkeng di Tuban, Jawa Timur Melalui Program Pemberdayaan
Kick Off Semarak HUT 129 BRI di Kantor Pusat Jakarta, Usung Tema Brilian dan Cemerlang
Layanan Wealth Management BRI Peroleh Pengakuan Kelas Dunia Sebagai Best Private Bank for HNWIs
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 20:27 WIB

BRI dan Pos Indonesia Perkuat Sinergi, Luncurkan Fitur “Kirim Barang” melalui PosAja! di BRImo

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 07:00 WIB

ESDM Temukan Banyak Pelanggaran di Sektor Pertambangan, Bahlil Usul Bentuk Ditjen Bakkum

Jumat, 18 Oktober 2024 - 17:48 WIB

BRI Raih 2 Penghargaan Bergengsi pada Detikcom Awards 2024, Dirut BRI Sunarso Dinobatkan Sebagai CEO of The Year

Kamis, 17 Oktober 2024 - 09:28 WIB

BNI dan BPJS Kesehatan Perluas Kerja Sama Tingkatkan Layanan Kesehatan Nasional

Rabu, 16 Oktober 2024 - 12:08 WIB

Human Capital BRI Raih Indonesia Distinguished Human Capital Leader Awards 2024, Berhasil Jalankan Program Transformasi

Berita Terbaru